Sabtu, 03 Desember 2016

Cara menghias dinding ruang tamu agar terlihat cantik

| 06.25 |
Cara menghias dinding ruang tamu | Ruang tamu adalah salah satu ruangan didalam rumah yang selalu dijadikan nomor satu bagi sang pemilik rumah, karena ruang tamu sendiri merupakan ruangan untuk menerima tamu, baik itu saudara, teman, maupun orang lain. Maka tak mengherankan apabila ruangan yang satu ini selalu dijadikan nomor satu bagi sang pemilik rumah. Entah dalam hal kebersihanya, entah dalam hal cara mendekorasinya, maupun menghias dinding ruang tamu tersebut pasti dinomor satukan ketimbang ruangan lainya.

Mungkin hal diatas memanglah benar bahwa ruang tamu akan lebih dinomor satukan daripada ruang lainya, pasalnya tanpa disadari seseorang yang bertamu kerumah akan menilai rumah tersebut dari ruang tamu yang mereka lihat. Meskipun ruangan lain didalam rumah tidak rapi/berantakan namun jika ruang tamu yang dimiliki terlihat cantik, bersih dan rapi orang akan menilai/berfikir bahwa seluruh rumah kita penataanya cantik seperti ruang tamu yang dilihatnya. Jadi intinya ruang tamu merupakan ruangan yang mewakili keseluruhan ruang didalam rumah jika dinilai seseorang.

Maka dari itu kebanyakan orang selalu ingin menghias sebuah ruang tamu agar terlihat cantik dan menarik, entah dengan cara menempelkan stiker pada dinding, menaruh hiasan dinding, menggantungkan pigura, ataupun menaruh sebuah aquarium. Untuk sebuah ruang yang memiliki ukuran tidak besar/minimalis justru akan lebih mudah dihias dibandingkan dengan sebuah ruangan yang mempunyai ukuran besar/luas.

Untuk masalah cara dekorasi ruang tamu agar terlihat rapi bacalah artikel sebelumnya, dan untuk artikel kali ini akan memberikan sedikit informasi mengenai Cara menghias dinding ruang tamu agar terlihat cantik. Karena ruang tamu akan terlihat cantik dan terasa nyaman tidak hanya pada dekorasi perabotanya saja, namun juga harus memperhatikan cara menghias dindingnya.


Cara menghias dinding ruang tamu menggunakan stiker




Cara menghias dinding ruang tamu agar terlihat cantik
gambar dari: pusatjual.com

Cara yang pertama menghias ruang tamu adalah menggunakan stiker, cara ini tergolong praktis dan tidak terlalu mahal karena stiker dinding mudah didapat dan banyak dijual ditoko-toko acsesories rumah. Toko online besar di Indonesia pun juga banyak yang menyediakannya dengan harga yang terjangkau. Itulah sedikit kelebihan dari penggunaan stiker dinding untuk menghias ruang tamu yang anda miliki.

Akan tetapi sebelum penggunaan stiker untuk menghias ruang tamu agar terlihat cantik, ada beberapa hal yang harus anda ketahui. Diantaranya bahwa stiker dengan daya tempel yang kuat akan memberikan bekas apabila dicopot nanti, stiker dengan daya tempel yang biasa, lebih mudah lepas, dan


Cara menghias dinding ruang tamu menggunakan rak dinding minimalis


Cara menghias dinding ruang tamu agar terlihat cantik
gambar dari:tokopedia


Cara yang kedua untuk menghias ruang tamu adalah dengan menggunakan hiasan dinding, hiasan dinding yang tepat untuk digunakan pada dinding ruang tamu minimalis adalah dengan menggunakan rak dinding minimalis. Karena rak dinding minimalis akan memerikan kesan simple, terlihat cantik, menarik, rapi dan mudah ditaruh dimana saja.

Selain untuk hiasandinding rak dinding ini mempunyai kegunaan lain, bisa anda gunakan untuk tempat menaruh hiasan dinding lainya, untuk menata buku, menaruh boneka. Dengan menaruh barang-barang lain pada satu tempat, tentunya akan membuat ruangan anda terasa rapi, selin itu juga nampak enak dipandang.


Cara menghias ruang tamu menggunakan pigura


cara menghias dinding
gambar dari: pigurasurabaya


Pigura adalah tepi dekoratif yang dibuat untuk memasang, melindungi, dan memajang sebuah gambar, foto, atau lukisan. Cara menghias ruang tamu berikutnya adalah dengan menggunakan pigura. Bagi anda yang suka menyimpan momory bersama keluarga mungkin cara ini bisa anda gunakan untuk menghias ruang tamu dengan memajang foto kenangan anda bersama keluarga pada dinding ruang tamu.

Pigura dengan motif kotak, atau dengan motif ukiran dipinggirnya bisa anda gunakan untuk melindungi foto kenagan anda. Penggunaan pigura untuk menghiasa diding ruang tamu disarankan tidak berlebihan, karena apabila berlebihan akan terlihat kurang enak dipandang.

Cara menghias dinding ruang tamu minimalis mengunakan tulisan kaligrafi

Tulisan kaligrafi merupakan sebuah seni, seni yang diulis oleh seniaman pada suatu benda, entah itu pada sebuah kayu, entah itu pada sebuah kulit domba, atau pada sebuah kertas saja. Kaligrafi salah satu hiasan dinding yang mempunyai nilai seni tinggi, karena tidak semua orang dapat membuatnya.

Karena tulisan kaligrafi merupakan seni yang terlihat cantik jadi bisa anda gunakan untuk menghias dinding ruang tamu yang anda miliki, banyak sekali tulisan kaligrafi yang dapat anda pilih sesuai dengan kesukaan anda, ada kaligrafi yang bertuliskan hurus arab, ada kaligrafi yang bertuliskan huruf kanji dan ada juga kaligrafi hanya ukir-ukiran saja. Silahkan pilih sesuai selera/kesukaan anda..

Demikian artikel ini saya sampaikan dan semoga bermanfaat.. dan bagi anda yang ingin melihat beberapa dinding ruang tamu yang sudah dihias, berikut beberapa gambar saya sertakan dari berbagai sumber dan mudah-mudahan dapat anda jadikan ide.



Cara menghias dinding ruang tamu agar terlihat cantik
gambar dari: desainrumahnya.com


menjual hiasan dinding rak minimalis
gambar dari: desainrumahnya.com




jual rak buku gantung minimalis
gambar dari: desainrumahnya.com



jual rak minimalis murah
gambar dari: desainrumahnya.com



cara menghias ruang tamu
gambar dari: desainrumahnya.com



cara menghias dinding ruang tamu
gambar dari: desainrumahnya.com



cara menghias ruang tamu
gambar dari: desainrumahnya.com



cara menghias ruang tamu
gambardari: desainminimalis.com



jual rak buku gantung
gambar dari: kudesainrumah.com



gambar dari: grosirwalstiker.com



cara mendekorasi ruang tamu
gambar dari: creatifdesign.com



cara memperindah ruang tamu
gambar dari: rumahkuminimalis.com



cara dekorasi ruang tamu
gambar dari: houseklik.com

hiasan dinding minimalis
gambar dari: tokopedia.com



 










Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Back to Top